Rabu, 01 Mei 2019

KESEMPURNAAN

KESEMPURNAAN


Lirik lagu dari Andra And Backbone :
“Kau begitu sempurna
Dimataku kau begitu indah
Kau membuat diriku akan slalu memuja”
Lagu ini ditujukan kepada seorang wanita yang cantik rupawan, membuat banyalk pria tertarik pada nya. sehingga terasa kesempurnaan ada pada wanita ini
Terkadang manusia, selalu menilai kesempurnaan itu dilihat dari fisiknya saja, tidak melihat dari ruhani/mentalnya. Konon katanya jgn menilai seseorang dr fisiknya krn ketika ia tua maka semua fisiknya akan berkurang fungsi ..dan tdk spt pada saat pertama bertemu, Jadi kekaguman itu akan pudar ditelan oleh waktu
Padahal Alloh SWT, sudah mengatakan bahwa Alloh SWT ciptakan manusia dalam kesempurnaan:
لَقَدْ خَلَقْنَا الْاِنْسَانَ فِيْٓ اَحْسَنِ تَقْوِيْمٍۖ
Sungguh, Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya, (QS. At Tiin: 4)
اَحْسَنِ تَقْوِيْمٍ adalah, penciptaan yang sempurna baik bentuk maupun sifatnya.
Jadi pada dasarnya Alloh menciptakan manusia dalam keadaan sempurna, semua diciptakan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi yang manusia butuhkan. Kenapa Alloh ciptakan dua mata, dua telinga, satu hidung dan satu mulut, dan Alloh sempurnakan dengan dua tangan dan dua kaki, dan lain sebagainya. Sehingga terlihat indah dan sempurna dan semua pasti ada hikmah maksud dan tujuannya, baik yang kita ketahui maupun yang tidak ketahui.Oleh karena itu, kita wajib mensyukuri atas apa yang Alloh berikan dalam kesempurnaannya. Sehingga dengan kesyukuran itu, kesempurnaan akan lebih indah dan bermanfaat serta bertambah kesempurnaannya.
Maka sungguh aneh jika manusia selalu mencari yang sempurna, padahal semua sudah sempurna. Atau banyak yang mengatakan bahwa jangan lah mencari yang sempurna, karena tidak ada manusia yang sempurna, kesempurnaan adalah milik Alloh SWT semata. Sekilah pandangan ini benar, tapi menurut penulis, bahwa pernyataan ini, malah justru merendahkan ciptaan Alloh SWT, bahwa ciptaanNYA tidak sempurna. Ciptaaan Alloh SWT sangatlah  sempurna, karena saking sempurnanya banyak manusia tidak menyadari kesempurnaannya.
Yang membuat sempurna atau tidak sempurna itu adalah cara pandang manusia dalam melihat ciptaanNYA. Karena melihatnya dengan “kaca mata” ketidaksempurnaan, sehingga terlihatlah olehnya manusia jadi tidak sempurna.
Dan Alloh SWT itu adalah Sempurna diatas kesempurnaan, “al-kamaalu fauqal kamaal”, atau kita sering menyebut “Nuurun Fauqon Nuur”, cahaya diatas cahaya.
Kita bisa melihat hal ini dalam Asma ul husna :
وَلِلَّهِ الأسْمَاءُ الْحُسْنَى فَادْعُوهُ بِهَا وَذَرُوا الَّذِينَ يُلْحِدُونَ فِي أَسْمَائِهِ سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ
Hanya milik Allah-lah asma-ul husna (nama-nama yang maha indah), maka berdoalah kepada-Nya dengan nama-nama itu, dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang (dari kebenaran) dalam (menyebut dan memahami) nama-nama-Nya. Nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang telah mereka lakukan” (QS al-A’raaf:180).
Kemahasempurnaan yang paling tinggi ini ada pada masing-masing dari nama-nama dan sifat-sifat Allah Subhanahu wa Ta’ala secara tersendiri/ terpisah, sehingga jika dua dari nama-nama dan sifat-sifat-Nya digabungkan/ digandengkan, sebagaimana yang banyak terdapat dalam ayat-ayat al-Qur’an, tentu ini menunjukkan kemahasempurnaan lain dari penggandengan dua nama dan dua sifat tersebut. Inilah yang dinamakan oleh sebagian dari para ulama dengan “al-kamaalu fauqal kamaal” (kesempurnaan di atas kesempurnaan)[5].
Jadi Alloh itu Maha Sempurna, dan karena Maha Sempurna, maka pasti menciptakan secara sempurna pula. Tidak ada kekurangan sedikitpun. Jika pun Alloh ciptakan dalam “kekurangan”, itu semata dalam rangka menyempurnakan yang lain. Dan ketika manusia mencari kesempurnaan, maka pada hakikatnya dia ragu akan kesempurnaan ciptaan Alloh SWT.karena saking sempurnanya, maka kesempurnaan itu tidak terlihat secara sempurna
Maka bersyukurlah kepada Alloh SWT, yang telah menciptakan kita dengen sempurna lahir bathin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

OPTIMISME HAJI UMRAH DI TENGAH BADAI COVID 19

OPTIMISME HAJI UMRAH DI TENGAH BADAI COVID 19 PANDEMI   Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) telah memengaruhi seluruh tatanan kehidupa...